STRUKTUR KURIKULUM

Struktur Kurikulum

Kurikulum

1. Profil Lulusan
PS Ilmu Kelautan  diselenggarakan  untuk  menghasilkan lulusan dengan profil atau peran sebagai berikut:

  • Peneliti organisme, lingkungan dan dinamika laut
  • Pendidik dan penyuluh kelautan
  • Penyelamat (konservasi) laut
  • Enterprenership Kelautan

[divide]

2. Kompetensi Lulusan dan Gelar
Lulusan Program Studi Ilmu Kelautan Untan diharapkan mampu melakukan pengembangan ilmu dan teknologi kelautan untuk memahami karakter, fenomena dan proses fisika,  kimia, biologi dan geologi laut untuk eksplorasi sumberdaya dan lingkungan laut .

[quote bcolor=”#ef9300″]Adapun Gelar Lulusan PS Ilmu Kelautan adalah S.Kel (Sarjana Ilmu Kelautan)[/quote]

[divide]

3. Capaian Pembelajaran
SIKAP (SI)
SI 1 Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius;
SI 2 Menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama, moral, dan etika;
SI 3 Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik;
SI 4 Berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa tanggungjawab pada negara dan bangsa;
SI 5 Menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan, serta pendapat atau temuan orisinal orang lain;
SI 6 Berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan kemajuan peradaban berdasarkan pancasila;
SI 7 Bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan;
SI 8 Bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius;Taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara;
SI 9 Menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan;
SI 10 Menunjukkan sikap bertanggungjawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri.
PENGETAHUAN (PP)
PP 1 Menguasai konsep ilmu dasar (matematika, fisika, kimia, biologi, dan teknologi informasi);
PP 2 Menguasai teori Biologi Laut, Ekologi Laut, Geologi Laut,Oseanografi, Kimia Bahan Hayati Laut, Pemodelan,Pemetaan,Penyelaman Ilmiah,Metode Observasi Laut,Konservasi, Teknik Rehabilitasi, Bioteknologi serta hukum laut;
PP 3 Menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik;Menguasai konsep pengelolaan dan pemanfaatan sumberdaya laut di wilayah'pesisir dan laut dangkal.
KETERAMPILAN KHUSUS (KK)
KK 1 Mampu merumuskan gejala dan masalah dalam bidang ilmu kelautan;
KK 2 Mampu menyajikan alternatif solusi terhadap masalah dalam bidang ilmu kelautan terkait pengelolaan dan pemanfaatan sumberdaya laut di wilayah pesisir dan laut dangkal sebagai dasar pengambilan keputusan secara tepat;
KK 3 Mampu mendiseminasikan hasil kajian dalam bidang ilmu kelautan dalam bentuk laporan atau kertas kerja sesuai kaidah ilmiah baku.
KETERAMPILAN UMUM (KU)
KU 1 Mampu menerapkan pemikiran logis, kritis, sistematis, dan inovatif dalam konteks pengembangan atau implementasi ilmu pengetahuan dan/atau teknologi sesuai dengan bidang keahliannya;
KU 2 Mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu, dan terukur;
KU 3 Mampu mengkaji implikasi pengembangan atau implementasi ilmu pengetahuan, teknologi atau seni sesuai dengan keahliannya berdasarkan kaidah, tata cara dan etika ilmiah dalam rangka menghasilkan solusi, gagasan desain atau kritik seni, menyusun deskripsi saintifik hasil kajiannya dalam bentuk karya ilmiah, skripsi atau tugas akhir dan dipublikasikan dalam jurnal ilmiah;
KU 4 Mampu mengambil keputusan secara tepat dalam konteks penyelesaian masalah di bidang keahliannya, berdasarkan hasil analisis informasi dan data;
KU 5 Mampu memelihara dan mengembangkan jaringan kerja dengan pembimbing kolega , sejawat baik di dalam maupun di luar lembaganya;
KU 6 Mampu bekerjasama dan bertanggungjawab atas hasil kerja kelompok serta melakukan evaluasi terhadap penyelesaian pekerjaan yang berada di bawah tanggung jawabnya.
4. Struktur Kurikulum
Struktur kurikulum berdasarkan urutan mata kuliah (MK) per semester.
SMT Kode UMK Nama Mata Kuliah (MK) Bobot MK
I UMG-103 Bahasa Indonesia 3
UMG-105 Bahasa Inggris 3
MPU-101 Matematika 3
MPU-103 Fisika Dasar 3
MPU-105 Pengantar Teknologi Informasi 2
MPU-109 Kimia Dasar 3
MPU-111 Biologi Kontekstual 2
MPL-103 Pengantar Ilmu Kelautan 2
II UMG-102 Pendidikan Agama 3
MPL-112 Biologi Laut 4
MPL-112 Biologi Laut 4
MPL-114 Geologi Laut 2
MPL-116 Meteorologi-Klimatologi Laut 3
MPL-118 Kimia Organik 3
MPL-120 Statistika 3
MPL-122 Pencemaran Laut 2
III MPL-215 Oseanografi Kimia 3
MPL-217 Oseanografi Fisika 3
MPL-219 Renang 2
MPL-221 Metode Numerik Kelautan 3
MPL-223 Mikrobiologi Laut 3
MPL-225 Penginderaan Jauh 3
MPL-227 Dinamika Estuari 3
IV MPL-216 Widya Selam 2
MPL-218 Ekologi Laut Tropis 3
MPL-220 Sedimentologi 3
MPL-222 Pemodelan Kelautan I 3
MPL-224 Biokimia 3
MPL-226 Dinamika Pasang Surut 3
V MPL-301 Pendidikan Kewarganegaraan 3
MPL-311 Koralogi 3
MPL-313 Kimia Bahan Hayati Laut 3
MPL-315 Analisis Sinyal Kelautan 3
MPL-317 Instrumentasi Kelautan 3
MPL-319 Bioteknologi 3
MPL-321 Metodologi Penelitian 2
MPL-323 Akustik Kelautan 2
MPL-325 Dinamika Arus 2
MPL-327 AMDAL 2
MPL-329 Radionuklida Laut 2
MPL-331 Botani Laut 2
MPL-333 Malakologi 2
VI MPL-310 Kewirausahaan 2
MPL-312 Kolokium 2
MPL-314 SIG Kelautan 3
MPL-316 Metode dan Analisis Data Kelautan 2
MPL-318 Konservasi Laut dan Pesisir 3
MPL-320 Hukum Laut 2
MPL-322 Planktonologi 3
MPL-324 Dinamika Gelombang 2
MPL-326 Pemodelan Kelautan II 3
MPL-328 Bioremediasi 2
MPL-330 Ekotoksikologi Laut 3
MPL-332 Kimia Pangan 3
MPL-334 Ecotourism 2
MPL-336 Karsinologi 3
MPL-338 Metode Pemisahan dan Pemurnian 2
MPL-340 Selam Lanjutan 2
VII MPL-441 KKM/KP 2
MPL-413 Teknik Kultur in Vitro 3
MPL-415 Mitigasi Bencana Kelautan 2
MPL-417 Farmakologi Laut 3
MPL-419 Identifikasi Senyawa 3
MPL-421 Bioassay 2
MPL-423 Budidaya Laut 2
MPL-425 Phycology 2
MPL-427 Bioteknologi Lanjut 2
MPL-429 Manajemen Kawasan Pesisir 2
VIII MPL-402 Tugas Akhir 6
Total SKS 182